DESKRIPSI.ID – Bupati Berau, Sri Juniarsih tak mampu menyembunyikan kebahagiaan. Senyum semringah terus mengembang saat meninjau pelaksanaan Serbuan Vaksinasi yang diselenggarakan oleh TNI AU Lanud Dhomber Balikpapan dan Lanud Anang Busra Tarakan.
Vaksinasi untuk masyarakat umum juga didukung Yayasan Dharma Berau Coal, Yayasan Tzu Chi Indonesia serta Eka Tjipta Foundation.
Kegiatan itu dilaksanakan di Bandara Kalimarau, Jalan Kalimarau, Teluk Bayur pada Rabu (8/9/2021).
Usai melakukan peninjauan, Sri Juniarsih menyebut kegiatan tersebut akan berlangsung hingga tanggal 11 September 2021 mendatang.
Menurutnya Serbuan Vaksinasi merupakan merupakan keistimewaan bagi Bumi Batiwakkal yang selama ini capaian vaksinasi masih rendah serta sulitnya mendapatkan bantuan vaksin dari pemerintah pusat.
“Ini merupakan keistimewaan bagi Berau,” ungkapnya.
Pada kesempatan tersebut, pihaknya turut mengapresiasi masyarakat yang tertib dalam mengikuti rangkaian vaksinasi yang akan diselenggarakan selama empat hari ke depan.
Orang nomor satu di Bumi Batiwakkal ini akan menerapkan pola serupa dalam melaksanakan vaksinasi.
“Kegiatan ini hampir tidak menyebabkan kerumunan seperti pelaksanaan vaksinasi yang kita lakukan sebelumnya. Tentu pola ini akan kami contoh,” Katanya.
Belajar dari kegiatan di Gedung Graha Pemuda dan Dinkes saat pertama kali vaksin, ketertiban akan menjadi perhatian utama.
“Ya, begitu rapih sirkulasi yang ada sehingga tidak menimbulkan kerumunan,” ujarnya
Bupati optimis dengan adanya Serbuan Vaksinasi dan beberapa rangkaian Vaksinasi kedepan capaian vaksinasi di Berau akan menginjak angka 50 persen.
“Perkiraan saya di atas 50 persen, karena dalam beberapa hari ke depan akan dilaksanakan vaksinasi lagi,” pungkasnya. (*/uga)
Komentar