SAMARINDA, DESKRIPSI.ID – Stadion Gelora Kadrie Oening Sempaja di Samarinda, Jumat (1/11/2024), bergemuruh oleh antusiasme para atlet muda dari berbagai daerah yang berkumpul dalam ajang bergengsi Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Panahan Piala Panglima TNI. Gelaran yang menjadi bagian dari perayaan HUT TNI ke-79 ini disambut penuh apresiasi oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Kalimantan Timur (Dispora Kaltim).
Rasman, Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga (PPO) Dispora Kaltim, menilai bahwa semakin banyaknya kompetisi panahan seperti ini membuka jalan untuk pembibitan atlet muda berbakat.
“Kejuaraan seperti ini jadi kesempatan penting bagi pembinaan atlet kita. Bahkan, tadi ada kategori khusus bagi anak-anak usia dini, 5-6 tahun. Semakin muda mereka mulai, semakin besar potensinya,” ujar Rasman kepada media.
Ia optimistis bahwa panahan di Benua Etam akan terus berkembang. Dengan panahan yang mulai diperkenalkan di tingkat Sekolah Dasar (SD), harapan lahirnya talenta-talenta baru semakin nyata. Rasman juga mengungkapkan visi ke depan bahwa panahan tak hanya dilihat sebagai olahraga, tapi bisa menjadi sport industry yang menopang ekonomi daerah.
“Kita harap ajang-ajang seperti ini bisa mencetak generasi atlet yang nantinya menggantikan para senior di kancah nasional maupun internasional,” ungkapnya.
Rasman juga mengajak Pengurus Provinsi (Pengprov) dan Pengurus Daerah (Pengda) Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) untuk lebih aktif dalam mencari bakat-bakat baru di bidang panahan.
“Dengan terus memantau potensi atlet muda, kita bisa melihat bagaimana bakat mereka berkembang di masa-masa awal,” tambahnya.
Namun, bukan hanya soal prestasi. Rasman menekankan bahwa olahraga ini punya peran penting dalam membentuk karakter positif anak-anak.
“Kalaupun tidak mencapai prestasi tinggi, olahraga ini membantu anak-anak menjauhi hal negatif yang bisa merugikan mereka,” jelasnya.
Kejuaraan ini bukan hanya soal kompetisi, tapi juga harapan dan investasi jangka panjang bagi Kalimantan Timur. Munculnya generasi atlet baru bukan sekadar kebanggaan, namun juga semangat bagi Benua Etam untuk terus maju dan berprestasi di bidang olahraga. (Tur/Rah/ADV/Dispora Kaltim)
Komentar