Sebagai Aktivis Lingkungan, Siang Geah Berbagi Pengetahuan Menjaga Kelestarian Hutan

DESKRIPSI.ID, SANGATTA – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur, Siang Geah memainkan peran penting sebagai pemateri dalam seminar kehutanan, belum lama ini.

Dalam seminar yang berlangsung di Ruang Tempudau Kantor Bupati Kutai Timur, itu Siang Geah membagikan pengetahuannya sebagai seorang pelaku dan aktivis lingkungan yang telah lama berjuang untuk konservasi hutan lindung Wehea.

Dalam presentasinya, politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini membahas isu-isu krusial dalam bidang kehutanan, termasuk upaya untuk menjaga keseimbangan ekosistem dan mengurangi emisi karbon di hutan.

Ia juga menyoroti potensi yang dapat dimanfaatkan oleh komunitas lokal dalam menjaga kelestarian hutan dan lingkungan hidup.

“Kita khusus di Kutai Timur memiliki banyak potensi yang bisa kita manfaatkan dengan cara pelestarian lingkungan, salah satunya perdagangan karbon. Hal ini bisa menjadi kesempatan bagi kalian, terutama para mahasiswa,” ucapnya.

Sebagai seorang aktivis lingkungan yang peduli dengan keberlanjutan sumber daya alam, Siang Geah berbagi pengalaman dan pengetahuannya tentang inisiatif lokal yang telah berhasil memperkuat pelestarian hutan.

Ia juga menekankan pentingnya kerja sama antara pemerintah daerah, organisasi nonpemerintah, dan masyarakat dalam melindungi hutan dan lingkungan.

Seminar ini diselenggarakan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIPER) Kutai Timur, Program Studi Kehutanan, dengan tema “Peran Rimbawan dalam Mencapai Folu Net Sink 2030″.

Dengan kehadiran Siang Geah sebagai pemateri, seminar ini memberikan wawasan berharga tentang kehutanan dan upaya untuk mencapai tujuan keberlanjutan yang penting bagi masa depan lingkungan.

“Pertama, mereka harus menganalisis kondisi dulu, apakah daerah tersebut sudah menjadi bagian dari komunitas lokal atau dimiliki oleh perusahaan. Nah, setelah mengetahui seluk-beluknya, maka langkah-langkah ke depannya akan lebih mudah,” ungkapnya. (adv/rm)

Komentar