DESKRIPSI.ID – Asisten III Provinsi Kaltim M Kurniawan membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Bidang Organisasi se-Kalimantan Timur. Rakor ini digelar di Pulau Derawan, Senin (20/6).
Hadir dalam pembukaan ini Wakil Bupati Berau Gamalis, Asisten Deputi Kemenpan Ishadi insani, Kasub Asisten III Kemendagri Eko Wulandaru, Kabang Ortal Setkab Berau Zainal Arifin, serta seluruh Kepala Bidang Organisasi dari masing-masing kabupaten/kota beserta jajarannya.
Tujuan digelarnya rakor tersebut merupakan tindak lanjut dari pelantikan Pejabat Administrasi menjadi Pejabat Fungsional dan dalam rangka mengidentifikasi permasalahan pasca pelaksanaan pelantikan serta hal-hal yang dinilai penting dan strategis dalam hal Organisasi dan Kepegawaian se-Kaltim.
Gamalis menyampaikan, sebagai ASN agar dapat lebih meningkatkan kualitas pelayanan kepada seluruh lapisan masyarakat, dan mengubah mindset yang menganggap sebagai orang yang sangat berkuasa atas jabatannya. Sehingga lupa pada tugas dan fungsinya, yaitu melayani masyarakat secara profesional dan berkualitas.
Lebih lanjut disampaikan bahwa pengembangan kompetensi menjadi salah satu fokus dalam menentukan kelanjutan setelah proses penyetaraan jabatan dalam dua tahun setelah diangkat dan dilantik ke dalam Jabatan Fungsional, ASN yang disetarakan harus memenuhi persyaratan wajib, terkait mengikuti pendidikan dan pelatihan serta sertifikasi kompetensi jabatan fungsional tersebut. HMS
Komentar